Cari Blog Ini

Rabu, 18 Agustus 2010

CINTA

Seseorang yang mencintai kamu,

Tidak bisa memberi alasan Mengapa ia mencintaimu.
Dia Hanya tau, di mata dia... kamulah satu-satunya yg terbaik saat ini

Seseorang yang mencintai kamu
Sebenarnya Selalu membuatmu marah/jengkel/stress...
Tapi ia tidak pernah tau hal bodoh apa yang sudah ia lakukan
Karena semua yang ia lakukan adalah untuk kebaikanmu.

Seseorang yang mencintai kamu
Jarang memujimu,tetapi di dalam hatinya kamu adalah yang terbaik,
Hanya itu yang ia tau

Seseorang yang mencintai kamu
akan marah" atau mengeluh jika kamu tidak membalas pesannya atau tlpnya
Karena ia peduli dan tidak ingin sesuatu terjadi pada kamu

Seseorang yang mencintai kamu
Hanya menjatuhkan airmatanya dihadapanmu, dan
ketika kamu mencoba menghapus airmatanya..
Kamu telah menyentuh Hatinya
Dimana hatinya selalu berdegup/berdenyut/bergetar untuk kamu,

Seseorang yang mencintai kamu
Akan mengingat setiap kata yang kamu ucapkan
Bahkan yang tidak sengaja dan ia akan selalu menggunakan kata2 itu tepat waktunya

Seseorang yang mencintai kamu
Tidak akan memberikan janji apapun dengan mudah
Karena ia tidak mau mengingkari janjinya
Ia ingin kamu untuk mempercayainya
dan ia ingin memberikan hidup yang paling bahagia dan aman Selama-lamanya

Seseorang yang mencintai kamu
Mungkin tidak bisa mengingat kejadian/kesempatan istimewa
Seperti perayaan Hari ulang tahunmu....
Tapi ia tahu bahwa setiap detik yang ia lalui
Ia mencintai kamu, tidak peduli hari apakah ini....

Pernahkah kamu mempunyai seseorang yg mencintai dan dicintai seperti itu ???
Mohon jaga lahh dgn baik krn setiap hati yg tlh terluka mgkn tdk akan tergantikan utk selamanyaa..

MAMA

Mama melahirkan kita sambil menangis kesakitan...
Masihkah kita menyakitkannya?
Masih mampukah kita tertawa melihat penderitaannya?
Mencaci makinya?
Melawannya?
Memukulnya?
Mengacuhkannya?
Meninggalkannya?
Mama tidak pernah mengeluh membersihkan kotoran kita waktu masih kecil,
Memberikan ASI waktu kita bayi,
Mencuci celana kotor kita,
Menahan derita,
Menggendong kita sendirian...
Di saat mamamu tidur, coba kamu lihat matanya dan bayangkan matanya takkan terbuka untuk selamanya...
Tangannya tak dapat hapuskan airmatamu dan tiada lagi nasihat yang sering kita abaikan...
Bayangkan mamamu sudah tiada...
Apakah kamu cukup membahagiakannya...
Apakah kamu pernah berfikir betapa besar pengorbanannya semenjak kamu berada di dalam perutnya...
Kirim pesan ini pada semua... Itupun kalau kamu sayang mamamu dan mau mengingatkan teman2mu. Ingat-ingatlah 5 (lima) aturan sederhana untuk menjadi bahagia:
1. Bebaskan hatimu dari rasa benci.
2. Bebaskan pikiranmu dari segala kekuatiran.
3. Hiduplah dengan sederhana.
4. Berikan lebih banyak (give more).
5. Jangan terlalu banyak mengharap (expect less).
SADARILAH bahwa di dunia ini tidak ada 1 orang pun yang mau mati demi MAMA, tetapi... Beliau justru satu-satunya orang yang bersedia mati untuk melahirkan kita... Mama bukan tempat penititipan cucunya disaat anda jalan-jalan, tetapi disaat beliau sudah tua dan tak bertenaga, yang beliau butuhkan sekarang adalah perhatian anda, datang & hampiri dia, bertanyalah bagaimana kesehatannya saat ini dan dengarlah curhatnya, temani dia disaat dia membutuhkan anda, itu saja..... Beliau sudah bahagia sekali............. dan melupakan semua hutang anda kepadanya.

Selasa, 17 Agustus 2010

Doa

Doa bukan seperti "Ban Cadangan" yang kamu pakai ketika kamu dalam kesulitan​, namun doa adalah "Roda Kemudi" yang menuntunmu di jalan yang benar.

Apa kamu tahu mengapa kaca depan sebuah mobil begitu besar dan kaca spion begitu kecil? Karena MASA LALU kita tidak sepenting MASA DEPAN kita. Lihatlah ke Depan dan bergerak Maju, jangan diam ditempat.

Persahabatan itu seperti sebuah BUKU. Hanya perlu beberapa detik untuk membakarnya, namun perlu berbulan - bulan untuk menulisnya.

Segala hal dalam hidup ini adalah sementara. Bila berjalan dengan lancar, maka.... nikmatilah, semua itu tidak akan bertahan selamanya. Bila berjalan tidak benar, maka.... jangan kuatir, semua itu tidak bertahan selamanya juga.

Teman Lama adalah Emas. Teman Baru adalah Berlian. Jika kamu mendapatkan sebuah berlian, jangan lupakan emas. Karena untuk dapat meletakkan sebuah Berlian, kamu selalu memerlukan dudukannya yang terbuat dari Emas.

Seringkali ketika kita kehilangan harapan dan berpikir bahwa inilah akhir dari semuanya, TUHAN tersenyum dari atas sana dan berkata, "Santailah, sayang, ini hanyalah sebuah kelokan, bukan akhir!"

Ketika TUHAN menyelesaikan masalah-masalahmu, kamu memiliki keyakinan atas kemampuanNYA; Ketika TUHAN tidak menyelesaikan masalah-masalahmu, DIA memiliki keyakinan atas kemampuanmu.

Ketika kamu berdoa untuk orang lain, Tuhan mendengarkanmu dan memberkati mereka. Dan, kadangkala, ketika kamu aman dan bahagia, ingatlah bahwa seseorang telah berdoa untukmu.

KEKUATIRAN tidak akan menghilangkan KESULITAN di hari esok, namun menghilangkan KEDAMAIANmu pada hari ini.

Selamat mengalami perjalanan yang berbuah.!
••Have a nice Day••
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Sabtu, 01 Mei 2010

Rabu, 21 April 2010

Apakah kita dibenarkan oleh Iman (Roma) atau oleh Perbuatan (Yakobus)


Dalam kitab Roma dikatakan, "Sebab tidak seorangpun yang dapat dibenarkan di hadapan Allah oleh karena melakukan hukum Taurat, ... " (Roma 3:20), dan "Karena kami yakin, bahwa manusia dibenarkan karena iman, dan bukan karena ia melakukan hukum Taurat," (Roma 3:28), dan "Sebab apakah dikatakan nas Kitab Suci? 'Lalu percayalah Abraham kepada Tuhan, dan Tuhan memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran.'" (Roma 4:3), dan "Sebab itu, kita yang dibenarkan karena iman . . . " (Roma 5:1), dan "Tetapi kalau ada orang yang tidak bekerja, namun percaya kepada Dia yang membenarkan orang durhaka, imannya diperhitungkan menjadi kebenaran." (Roma 4:5).

Dalam kitab Yakobus dikatakan, "Jadi kamu lihat, bahwa manusia dibenarkan karena perbuatan-perbuatannya dan bukan hanya karena iman." (Yakobus 2:24) dan " . . . demikian jugalah iman tanpa perbuatan-perbuatan adalah mati." (Yakobus 2:26).

Yang mana yang benar? Apakah kita dibenarkan oleh iman atau oleh perbuatan kita?

Apakah Alkitab berkontradiksi terhadap dirinya sendiri?

Kita dibenarkan oleh iman, itulah kepercayaan fundamental orang-orang Kristen. Pembenaran artinya Allah menyatakan bahwa seorang yang pendosa menjadi orang yang benar. Ia melakukan pembenaran ini dengan menaruh, mengenakan kebenaran Yesus kepada orang berdosa tersebut. Hal ini hanya terjadi karena iman. Yakni, ketika si pendosa beriman kepada pengorbanan Yesus dan percaya kepada Dia, lalu Allah membenarkan si pendosa ini. "Lalu percayalah Abraham kepada Tuhan, dan Tuhan memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran." (Roma 4:3). Tetapi, jika Alkitab mengajarkan bahwa kita dibenarkan oleh iman, apakah Alkitab juga mengajarkan bahwa kita dibenarkan oleh perbuatan seperti yang tampaknya diajarkan dalam kitab Yakobus ? Apakah kita sekarang mengahadapi kasus kontradiksi Alkitab? Jawabannya, tidak!

Konteks adalah segalanya

Adalah merupakan kesalahan fatal untuk mengambil sebuah ayat, membacanya tanpa memahami konteks ayat tersebut, lalu berupaya mengembangkan sebuah doktrin dari ayat tersebut. Karenanya, marilah kita melihat konteks dari Yakobus 2:24 yang mengatakan bahwa seorang manusia dibenarkan oleh perbuatan. Yakobus pasal 2 memiliki 26 ayat: Ayat 1-7 memerintahkan kita untuk tidak memandang bulu. Ayat 8-13 adalah komentar-komentar atas Hukum Taurat. Ayat-ayat 14-26 adalah mengenai hubungan iman dan perbuatan.

Supaya lebih sederhana, saya telah meringkas tiap-tiap ayat dan mengatur bagian ini dalam bentuk sebuah kerangka.

14 - Apa gunanya seseorang yang mengatakan bahwa ia mempunyai iman tetapi tidak mempunyai perbuatan?

15 - Jika anda melihat seseorang yang kekurangan

16 - dan anda tidak memberinya apa yang ia butuhkan, tetapi berkata, 'Pergilah dalam damai, dan kehangatan'. Apakah gunanya?

17 - karenanya iman tanpa perbuatan adalah mati

18 - karenanya, seseorang berkata "Aku akan menunjukkan imanku melalui perbuatan."

19 - anda percaya kepada Allah? Bagus. Iblis pun percaya.

20 - iman tanpa perbuatan adalah sia-sia.

21 - Abraham dibenarkan oleh perbuatan ketika ia mengorbankan Isak

22 - imannya bekerja melalui perbuatan.

23 - Alkitab mengatakan, "Lalu percayalah Abraham kepada Allah, maka Allah memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran."

24 - perhatikanlah bahwa seseorang dibenarkan karena perbuatannya, bukan hanya oleh iman semata.

25 - Rahab, dibenarkan karena perbuatannya

26 - iman tanpa perbuatan adalah mati

Perhatiakanlah bahwa Yakobus memulai bagian ini dengan menggunakan contoh seseorang yang berkata bahwa ia memiliki iman, ayat 14. Ia lalu segera memberikan sebuah contoh mengenai bagaimana iman yang sejati dan yang tidak. Ia mulai dengan yang negatif dan mendemonstrasikan iman yang kosong (ayat 15-17). Lalu ia menunjukkan bahwa iman jenis itu tidak ada bedanya dengan iman setan (ayat 19). Akhirnya, ia memberikan contoh-contoh mengenai iman yang hidup dengan menunjukkan Abraham dan Rahab sebagai contoh orang-orang yang telah menunjukkan iman mereka melalui perbuatan.

Yakobus meneliti dua jenis iman: satu yang membawa ke arah pekerjaan yang baik (berkenan kepada Allah) dan satu lagi yang tidak. Yang satu iman sejati, dan yang lain iman palsu. Yang satu iman yang hidup, yang lain adalah iman yang mati; maka, "iman tanpa perbuatan-perbuatan adalah mati." (Yakobus 2:26).

Inilah mengapa pada bagian pertengahan dari bagian mengenai iman dan perbuatan, ia mengatakan dalam ayat 19, "Engkau percaya, bahwa hanya ada satu Allah saja? Itu baik! Tetapi setan-setanpun juga percaya akan hal itu dan mereka gemetar." Yakobus mengatakan hal ini karena setan-setan memang percaya kepada Allah, sehingga, mereka memiliki iman, tetapi iman mereka adalah iman yang sia-sia. Iman mereka tidak menghasilkan perbuatan yang pantas dan memadai. Iman mereka hanyalah pengakuan mental mereka atas keberadaan Allah.

Ascentia and Fiducia

Ada dua kata yang penting untuk saya perkenalkan di sini, yaitu: ascentia and fiducia. Ascentia adalah "ascent" mental, pengetahuan mengenai keberadaan sesuatu. Setan-setan mengakui dan percaya bahwa Allah ada. Fiducia lebih dari ascentia. Ia melibatkan suatu kepercayaan penuh kepada sesuatu, penyerahan total kepadanya, suatu kepercayaan penuh dan penerimaan atas sesuatu. Ini adalah jenis iman yang dimiliki oleh orang Kristen dalam Kristus. Seorang Kristen, karenanya, memiliki fiducia; yakni, ia memiliki iman sejati dan percaya kepada Kristus, tidak hanya sekedar mengakui bahwa Ia pernah hidup di bumi pada suatu masa tertentu. Cara lain untuk menjelaskan perbedaan kedua kata ini adalah banyak orang di dunia percaya bahwa Yesus pernah hidup di bumi: ascentia. Tetapi mereka tidak percaya bahwa Ia adalah Juru Selamat mereka, satu-satunya tempat berpaling dan menaruh kepercayaan untuk pengampunan atas dosa-dosa mereka.
Ascentia tidak membawa kepada perbuatan. Fiducia menghasilkan perbuatan yang berkenan kepada Allah. Ascentia tidak berasal dari hati. Fiducia yang berasal dari hati.

Apakah yang dikatakan oleh Yakobus?

Yakobus semata-mata mengatakan bahwa jika anda ‘berkata' bahwa anda adalah seorang Kristen, maka adalah lebih baik jika ada semacam pekerjaan baik yang dihasilkan dari iman tersebut atau iman anda adalah iman yang palsu. Pernyataan ini diulangi lagi dalam 1 Yohanes 2:4 yang mengatakan, "Barangsiapa berkata: Aku mengenal Dia, tetapi ia tidak menuruti perintah-Nya, ia adalah seorang pendusta dan di dalamnya tidak ada kebenaran."

Jelaslah, ada orang-orang yang mengatakan bahwa mereka adalah orang Kristen, tetapi mereka tidak menghasilkan buah apa pun dalam kekristenannya. Apakah iman ini dapat membenarkan dia? Dapatkah 'iman' yang mati yang dimiliki seseorang yang tidak menghasilkan perubahan apa pun dalam kepribadian orang tersebut dan tidak menghasilkan perbuatan baik di hadapan manusia dan Tuhan menjadi iman yang membenarkan? Tentu saja tidak. Tidaklah cukup hanya mengatakan bahwa anda percaya kepada Yesus. Anda harus sungguh-sungguh percaya kepada Dia. Jika anda memang sungguh-sungguh percaya, maka anda akan mendemonstrasikan iman anda itu dengan hidup yang diubahkan dan yang berkenan kepada Allah. Jika tidak, maka pengakuan anda itu tidak memiliki nilai yang lebih baik daripada pengakuan yang dilakukan oleh setan-setan: "Kami percaya Yesus hidup."

Perhatikanlah bahwa Yakobus sesungguhnya mengutip ayat yang sama yang dipakai oleh Paulus guna menunjang ajaran bahwa pembenaran adalah oleh iman dalam Roma 4:3. Yakobus 2:23 mengatakan, "Dengan jalan demikian genaplah nas yang mengatakan: "Lalu percayalah Abraham kepada Allah, maka Allah memperhitungkan hal itu kepadanya sebagai kebenaran." Karena itu Abraham disebut: "Sahabat Allah." Jika Yakobus memang mencoba untuk mengajarkan doktrin yang berkontradiksi dengan penulis Perjanjian Baru yang lain, maka ia tidak mungkin akan menggunakan Abraham sebagai contoh.

Maka, kita dibenarkan oleh iman. Yaitu, kita dibuat menjadi benar di mata Allah oleh iman sebagaimana yang dijelaskan panjang lebar dalam kitab Roma. Tetapi, iman itu, jika ia adalah iman yang sejati, akan menghasilkan perbuatan-perbuatan yang sesuai dengan keselamatan yang dihasilkannya. Akhirnya, bukankah Allah dalam Efesus 2:8-10 mengatakan, "Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri. Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya."

Pengakuan Iman (Statement Of Faith)


Kami percaya Alkitab adalah Firman Allah yang diilhamkan oleh Roh Kudus terdiri dari 66 buku “Kejadian sampai dengan Wahyu” (II Timotius 3 : 16; II Petrus 1 : 21).
Kami percaya Allah Yang Maha Esa dan kekal dalam wujud Trinitas : “BAPA dan PUTERA dan ROH KUDUS”, ( Ulangan 6 : 4; I Timotius 2 : 5; I Yohanes 5:7; Matius 28 : 19 ), Keesaan namaNya yaitu : “ TUHAN YESUS KRISTUS“, ( Kisah Para Rasul 2 : 36; 8 : 12; 10 : 48; Matius 1 : 1; Wahyu 22 : 20 – 21; Kisah Para Rasul 19:5; I Petrus 3:15 )
Kami percaya Allah pencipta alam semesta dan manusia, seperti tertulis dalam Kitab Kejadian ( Kejadian 1 dan 2; Yohanes 1:1-3; Kolose 1:16; Roma 4:17; Roma 1:19-20 )
Kami percaya Tuhan Yesus Kristus , Anak Allah yang telah menjadi manusia, dilahirkan Perawan Maria yang mengandung oleh Roh Kudus, mati disalib, menanggung dosa manusia, dikuburkan, bangkit, naik ke surga dan akan datang kembali. ( Yohanes 20 : 31; Roma 1 : 4; I Yohanes 4 : 15; Yohanes 1 : 14; Filipi 2 : 7-8; II Timotius 3 :16; Matius 1 : 18; Yesaya 7 : 14; Lukas 1 : 35; I Timotius 1 : 15; Kisah Para Rasul 4 : 1 – 12; 10 : 42- 43; Roma 6 : 4; I Korintus 15 : 3-4; I Tesalonika 4 : 15, 17 ).
Kami percaya Roh Kudus adalah Pribadi Allah yang memiliki sifat: Kekal, Mahahadir, Mahakuasa, Mahatahu, Mahakudus, Mahakasih dan baptisan Roh Kudus yaitu kepenuhan Roh Kudus dengan tanda berkata-kata dalam berbagai bahasa sebagaimana diilhamkan oleh Roh Kudus diterima oleh orang percaya, bertobat dan lahir baru (I Yohanes 5 : 7; II Korintus 13 : 13; Ibrani 9 : 14; Mazmur 139 : 7-10; Lukas 1 : 35; Kejadian 1 : 2; Ayub 26 : 13; Kisah Para Rasul 2 : 4; 10 : 45-46; 19 : 6; Markus 16 : 17; Yohanes 7 : 38-39).
Kami percaya baptisan air, yaitu diselamkan dalam nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus, yaitu Tuhan Yesus Kristus wajib dilakukan bagi mereka yang diselamatkan yaitu percaya, bertobat dan lahir baru, untuk menggenapkan kebenaran Allah. ( Markus 16 : 15-16; Kisah Para Rasul 2 : 38; 8 : 12, 37 dan 39; Matius 3 : 15; 28 : 19; Markus 1:15).
Kami percaya keselamatan orang berdosa, roh, jiwa dan tubuh, oleh anugerah dan iman kepada Tuhan Yesus Kristus, dan semua orang percaya harus mempertahankan keselamatan, kekudusan, kesetiaan dan apabila tidak memeliharanya, keselamatan itu dapat hilang ( Efesus 2 : 8-9; Roma 10 : 9-10; I Korintus 1 : 18; Filipi 2:12; Matius 24:13; Ibrani 3:12; II Petrus 2: 20-22; 1: 4-11; Yudas 1:3 ).
Kami percaya peranan karunia–karunia Roh Kudus dalam Jemaat. (I Korintus 12: 4 – 11; 14:26).
Kami percaya Perjamuan Tuhan yang lazim disebut Perjamuan Kudus harus diterima oleh mereka yang percaya. ( Lukas 22: 19-20; I Korintus 11:23-26; Yohanes 6:53 – 56).
Kami percaya kesembuhan Allahi atas segala penyakit oleh bilur–bilur Yesus dalam kuasa nama-Nya. (Yesaya 53:4; I Petrus 2:24; Kisah Para Rasul 4:30; Markus 16:18).
Kami percaya penyerahan anak-anak adalah kehendak Tuhan. (Lukas 2:22–27; Matius 19:13–15; Markus 10:13–16; Lukas 18:15–17).
Kami percaya Gereja Tuhan yang esa, persekutuan orang-orang percaya, kudus dan sempurna sebagai Mempelai Perempuan, disingkirkan selama masa tiga setengah tahun tribulasi, diubahkan dan diangkat pada kedatangan kembali Tuhan Yesus. (Yohanes 17:21–23; Efesus 4:12–16; I Tesalonika 5:23; I Petrus 5:10; I Tesalonika 5:4; I Korintus 15: 51).
Kami percaya Tuhan Yesus Kristus sebagai Mempelai Laki–laki, Raja atas segala raja dan Tuan atas segala tuan, yang akan datang untuk menghukum isi dunia dengan adil, dan akan memerintah dalam Kerajaan Seribu Tahun Damai bersama Mempelai Perempuan yaitu Gereja-Nya. (Kisah Para Rasul 1:11; Wahyu 22:7; I Korintus 15:24–25; I Tesalonika 4:16–17; II Tesalonika 1:7-9; Wahyu 20:10–15; Wahyu 19:11-16; I Timotius 6:15).
Kami percaya kebangkitan orang–orang kudus sebelum Kerajaan Seribu Tahun Damai dan kebangkitan orang–orang berdosa sesudah Kerajaan itu; orang kudus akan menerima hidup kekal, orang berdosa akan menghadap tahta Allah untuk menerima pehukuman kekal dalam lautan api. (Wahyu 20:1–15; I Tesalonika 4:16–17).
Kami percaya langit dan bumi baru yang berisi Kebenaran, tempat kediaman kekal umat tebusan darah Kristus (I Petrus I:18-19; II Petrus 3:13; Wahyu 21: 1–18).
Kami percaya pertemuan–pertemuan ibadah, wajib dilaksanakan secara tetap dengan khidmad dan sukacita. (Kisah Para Rasul 2:25; Keluaran 23:25; Ibrani 10:25; Mazmur 47:2; 100:1-5; 134:2; 150:1-5).
Kami percaya setiap pemerintah adalah hamba Allah yang ditetapkan Allah. (Roma 13:4; I Petrus 2:17; I Timotius 2:1-2; Amsal 21:1).

Mujizat itu nyata

Doa "Bapa Kami"


.“Bapa kami...” sampai dengan “di atas bumi seperti di dalam surga” adalah suatu praise and worship

b.“Berilah kami...” sampai dengan “... dari yang jahat” adalah suatu petition/permohonan

B.BAPA KAMI YANG ADA DI SURGA
a. Bapa kami
- Sebutan “bapa” pada Yahweh yang agung, mulia, mahakuasa, dllsb, mengejutkan para pendengar. Bapa memang pernah digunakan dalam konteks “elders.”
- “Bapa” yang dipakai Yesus adalah ABBA: daddy, papi, pak-e.
- Arti spiritual bagi orang Kristen: privilege yang jarang disadari oleh orang Kristen.
-Kata “kami” mengingatkan bahwa Allah bukan melulu Allah personal, tapi komunal juga.

b. Yang ada di surga:
- Mengingatkan kembali bahwa yang boleh kita sebut Abba itu adalah sang Yahweh.

C. DIMULIAKANLAH NAMAMU
a. Dimuliakanlah
- Hagiastetho: dikuduskanlah, kita disadarkan bahwa kita sedang berhadapan dengan Yang Kudus (cf. nyanyian malaikat dalam Kitab Wahyu). Maka dalam doa ini, PRAISE GOD! Pujilah Allah! Masuklah dalam hadiratNya yang mulia.

b. NamaMu
- To ounoma sou: nama adalah seluruh diri Allah. Seluruh diri Allah adalah mulia.

D. DATANGLAH KERAJAANMU
a. Makna “kerajaan Allah”: Allah yang meraja.

b. St. John of the Cross: “Biarlah Allah menjadi Allah.” Implikasinya kita bisa bertanya: “Siapa yang menjadi raja di dalam hidupku? Allah atau aku sendiri?” Jawaban yang seharusnya adalah: “Bukan aku yang meraja, tapi Allah yang harus meraja.”

E. JADILAH KEHENDAKMU
a. Inilah sebenarnya INTI DOA. Doa adalah belajar mendengarkan dan mencerna kehendak Allah, ini sulit dan berat, karena seringkali “kehendakku, bukan kehendakNya” yang terjadi.

b. Jadi doa ini mengajar kita untuk menjadi RENDAH HATI (cf. St. Teresa Avila).

c. Jika orang sampai pada tahap kerendahan hati ini, sungguh luar biasa dampaknya. Dari KS dampaknya: “membuat Allah menjadi manusia” (Luk 1:38), dan “membuat keselamatan berhasil” (Matt.26:36-46 / Luk 22:39-46).

d. Dua reaksi terhadap kehendak Allah: 1) putus asa, ya sudahlah; 2) menerima dengan penuh iman. Kita mesti mempraktekkan point yang kedua.

F. DI ATAS BUMI SEPERTI DI DALAM SURGA
a. Permohonan agar segala kehendak dan kerajaanNya itu terjadi di bumi ini seperti di surga.

b. Atau juga bisa berarti bahwa kalau semua kehendak dan kerajaan Allah terjadi, maka di bumi ini seperti di surga.

G. BERILAH KAMI PADA HARI INI MAKANAN KAMI YANG SECUKUPNYA
Spiritualitas HARI INI, bdk. Kebijaksanaan timur untuk “hidup pada hari ini” yang artinya melepaskan beban-beban masa lampau dan kekhawatiran masa yang akan datang. Masa lampau dan masa depan bukanlah hal yang nyata, yang nyata adalah saat ini, hari ini.

H. DAN AMPUNILAH KESALAHAN KAMI, SEPERTI KAMI JUGA MENGAMPUNI YANG BERSALAH KEPADA KAMI
Semacam hukum reciprocal, bdk. Perumpamaan tentang “Hamba yang berhutang” (Mat. 18:21-35).


I. DAN JANGANLAH MEMBAWA KAMI MASUK KE DALAM PENCOBAAN
a. Ungkapan realistis Yesus: hidup manusia tidak akan luput dari pencobaan, maka permintaannya harus “jangan membiarkan kami dihancurkan oleh kekuatan pencobaan yang seringkali amat berat.”

b. Ada dua macam pencobaan: 1) Dari Allah, sebagai jalan untuk membuat iman dan hidup kita semakin tangguh, matang, dan kuat; 2) dari Iblis (Satan: the tempter), yang bermaksud untuk menghancurkan hidup manusia. Perlu discerment of Spirits.

J. TETAPI LEPASKANLAH KAMI DARI YANG JAHAT.
a. Ada dua macam terjemahan dan kedua-duanya bermakna satu: “Yang jahat.”

b. Yang jahat bisa berarti: evil of the world  bencana alam, penyakit, malapetaka, kematian. Tapi juga bisa berarti: the evil one  si penggoda, the tempter, Satan. Doa ini meminta kuasa Allah untuk melepaskan dan melindungi kita dari yang jahat itu.

K. KARENA ENGKAULAH YANG EMPUNYA KERAJAAN DAN KUASA DAN KEMULIAAN SAMPAI SELAMA-LAMANYA
Tidak kanonik, tambahan redaksional pada Kitab Suci, bisa dipakai, bisa tidak. Tambahan ini tidak mengubah isi doa Bapa Kami. Maksud tambahan ini adalah mengingatkan lagi orang pada bagian pertama Bapa Kami, sehingga doa ditutup dengan ingatan dan kepercayaan akan keagungan Allah.

L. AMIN
a. Berati ya, setuju, benar. Ungkapan afirmatif akan sesuatu. Jadi amin mengafirmasi seluruh doa yang diucapkan.

Di Belanda, Pemenang Lotere Malah Stres


Warga Kinderdijk, Rotterdam, setelah dinyatakan menang lotere malah jadi stres. Pendeta juga mengingatkan bahwa lotere akan mengantarkan mereka ke neraka. Nah, lho. Dibuai mimpi banyak uang, orang memang bisa melayang. Dan alat pembuai paling mujarab adalah lotere, sebuah kata serapan dari bahasa Belanda <i>loterij</i>, yang menurut bahasa Melayu berarti undian. Lotere adalah undian dan setiap undian, apapun embel-embelnya, adalah lotere. Namun, setua usia lotere dalam peradaban manusia, setua itu pula skenarionya: peserta, menang atau kalah, seringkali menjadi obyek yang menderita, bahkan sampai sakit badan atau jiwa, sedangkan penyelenggara selalu menjadi pihak yang enak, sebagai pengeruk uang. Di Kinderdijk, dekat kota pelabuhan Rotterdam, warga secara massal mengalami stres gara-gara memenangi lotere pada tahun baru lalu. Namanya <i>postcodeloterij</i>, sebuah lotere atau undian yang berbasis pada nomor kode pos seluruh Belanda. Jika hasil undian jatuh pada kode pos X, maka seluruh peserta lotere yang tinggal di situ menjadi pemenang. Sialnya selain stres mereka juga tidak bisa tidur nyenyak. Sekurangnya ada 102 orang yang mengalami 'sindroma' menang lotere tersebut. Kepada koran <i>Algemeen Dagblad</i> (13/1/2004), Frans van der Horst, salah satu pemenang, mengaku tidak bisa tidur sejak namanya diumumkan jadi pemenang. Ia mengalami semacam gangguan psikologis, tidak sabar menanti kedatangan uang dan ingin segera melihatnya. "Sepanjang waktu saya sibuk dengan menghitung jumlah (uang) kemenangan,'' kata Van der Horst, yang kebetulan membeli 2 lotere. Dengan demikian, menurut perhitungannya dia bakal menerima hadiah 61.056 euro atau setara Rp 916 juta. Van der Horst terus dilanda rasa gelisah, karena uang hadiahnya itu sudah dua pekan belum juga masuk ke rekeningnya. "Sekarang sudah dua pekan lewat, tapi saya belum juga melihat uangnya. Ditambah lagi pendeta mengatakan bahwa saya akan masuk ke neraka," katanya. Pendeta yang dimaksud adalah pendeta A. van Lingen, yang memang kurang gembira hadiah lotere itu jatuh di kalangan jemaatnya. Van Lingen merasa khawatir uang lotere itu akan mendangkalkan iman di kalangan mereka. "Saya sebagai seorang Kristen per definisi sangat menentang lotere, karena mengiming-imingi uang dalam jumlah besar akan membangkitkan materialisme. Saya juga cemas dengan nasib para pemenang, bahkan saya merasa kasihan. Ngeri. Saya lebih berharap mereka mendapat kedamaian dalam hati," kata pendeta Van Lingen. Sementara itu dari pihak lembaga penyelenggara sudah dipastikan bahwa uang hadiah lotere itu akan ditranfser ke para pemenang pada pekan ini. Namun ya itu tadi, bagi para pemenang menunggu saja sudah membuat jantung berdebar liar. Tidak sabar. Untuk yang kalah, yang keluar sumpah serapah. Menang bermasalah, kalah juga susah. Lotere memang tidak berkah?

Empat Hukum Rohani


1. HUKUM YANG PERTAMA
TUHAN ALLAH MENGASIHI SAUDARA, DAN MEMPUNYAI SUATU RENCANA YANG INDAH BAGI HIDUP SAUDARA.

(Ayat-ayat yang terdapat di dalam buku kecil ini hendaknya dibaca dari Alkitab sedapat mungkin.)

KASIH ALLAH
"Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga la telah mengaruniakan AnakNya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepadaNya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal" Yohanes 3:16.

RENCANA ALLAH
(Kristus berkata), "Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan" (suatu kehidupan yang berarti dan penuh kebahagiaan) Yohanes 10:10b.

Apakah sebabnya banyak orang tidak pernah mengalami kehidupan yang berkelimpahan dan penuh kebahagiaan ini?

Sebab
2. HUKUM YANG KEDUA
MANUSIA PENUH DOSA DAN TERPISAH DARI TUHAN ALLAH, SEHINGGA IA TIDAK DAPAT MENGETAHUI DAN MENGALAMI KASIH DAN RENCANA ALLAH BAGI HIDUPNYA.


MANUSIA PENUH DOSA

"Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah"
Roma 3:23

Manusia diciptakan untuk bersekutu dengan Tuhan Allah, akan tetapi karena kekerasan hatinya, ia memilih jalannya sendiri sehingga persekutuannya dengan Tuhan Allah terputus.
Menurut Alkitab, kekerasan hati untuk memilih jalan sendiri dan ingin bebas dari Tuhan Allah disebut dosa dan diwujudkan, baik dengan sikap melawan maupun dengan sikap masa bodoh.

MANUSIA TERPISAH DARI TUHAN ALLAH

"Sebab upah dosa ialah maut . . ." (terpisah dari Allah untuk selama-lamanya)
Roma 6:23
Tuhan Allah Maha Suci, sedangkan manusia penuh dosa. Karena itu ada satu jurang pemisah antara Tuhan Allah dengan manusia. Manusia selalu berusaha untuk mencari Tuhan Allah dan kehidupan yang penuh kebahagiaan melalui usahanya sendiri yaitu kehidupan yang baik, etika, filsafat dan lain-lain, namun gagal disebabkan karena dosanya.

Hukum yang ketiga memberikan kita jalan ke luar dari kesulitan ini.

3. HUKUM YANG KETIGA
YESUS KRISTUS ADALAH SATU-SATUNYA JALAN KESELAMATAN YANG TELAH DITENTUKAN OLEH TUHAN ALLAH UNTUK KEAMPUNAN DOSA MANUSIA, MELALUI DIA SAUDARA DAPAT MENGETAHUI DAN MENGALAMI KASIH DAN RENCANA ALLAH BAGI SAUDARA.


KRISTUS MATI GANTI KITA

"Akan tetapi Allah menunjukkan kasihNya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa"
Roma 5:8

KRISTUS TELAH BANGKIT PULA DARI KEMATIAN

".....Kristus telah mati karena dosa kita...la telah dikuburkan...ia telah dibangkitkan pada hari yang ketiga sesuai dengan Kitab Suci,...la telah menampakkan diri kepada Kefas dan kemudian kepada kedua belas muridNya. Sesudah itu la menampakkan diri kepada lebih dari 500 saudara sekaligus."
1 Korintus 15:3-6

KRISTUS ADALAH SATU-SATUNYA JALAN

Kata Yesus kepadanya, "Akulah Jalan dan Kebenaran dan Hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku"
Yohanes 14:6
Allah telah menjembatani jurang pemisah antara manusia dengan DiriNya dengan mengirimkan AnakNya, Yesus Kristus, untuk mati di kayu salib menggantikan kita.


Tidak cukup hanya mengetahui ketiga hukum ini . . .

4. HUKUM YANG KEEMPAT
KITA HARUS MENERIMA YESUS KRISTUS MENJADI JURUSELAMAT DAN TUHAN KITA, DENGAN MENGUNDANGNYA SECARA PRIBADI. DENGAN DEMIKIAN KITA DAPAT MENGETAHUI DAN MENGALAMI KASIH DAN RENCANA ALLAH BAGI HIDUP KITA.


KITA HARUS MENERIMA KRISTUS

"Tetapi semua orang yang menerimaNya diberiNya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam namaNya"
Yohanes 1:12

KITA MENERIMA KRISTUS DENGAN IMAN

"Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu, jangan ada orang yang memegahkan diri"
Efesus 2:8,9

KITA MENERIMA KRISTUS, DENGAN MENGUNDANGNYA SECARA PRIBADI

(Kristus berkata, "Lihat, Aku berdiri di muka pintu dan mengetok, jikalau ada orang yang mendengar suaraKu dan membukakan pintu, Aku akan masuk mendapatkannya...."
Wahyu 3:20

Menerima Kristus berarti berpaling dari diri sendiri kepada Tuhan Allah, serta menyerahkan seluruh pribadi kita, yaitu akal budi, perasaan dan kemauan. Karena itu tidak cukup hanya mengerti ajaran Kristus dengan akal kita saja atau menanggapinya berdasarkan perasaan semata-mata; kita harus mengambil tindakan berdasarkan kemauan kita, untuk menyerahkan setiap segi kehidupan kita dikuasai oleh Yesus Kristus.

Kedua lingkaran ini menggambarkan dua macam kehidupan:



Lingkaran manakah yang mencerminkan kehidupan saudara?
Lingkaran manakah yang saudara ingin akan mencerminkan kehidupan saudara?
Yang berikut ini menjelaskan bagaimana saudara dapat menerima Kristus:


SEBAGAI SATU TINDAKAN KEMAUAN, SAUDARA DAPAT MENERIMA KRISTUS SEKARANG INI JUGA DENGAN DOA BERDASARKAN IMAN. (Doa adalah percakapan dengan Tuhan)

Berdoalah dengan kata-kata saudara sendiri. Tuhan Allah mengetahui isi hati saudara dan tidak bergantung pada kata-kata saudara. Berikut ini adalah satu saran doa:
"Tuhan Yesus, saya memerlukan Dikau. Saya membuka pintu hatiku dan menerima Dikau sebagai Juruselamat dan Tuhanku. Terima kasih, karena Tuhan telah mangampuni dosa-dosaku. Kuasailah tahta hatiku. Bentuklah saya menjadi seorang pribadi yang sesuai dengan kehendak Tuhan. Amin."


Apakah doa ini menyatakan keinginan hati saudara? Kalau saudara berdoa dengan iman dan mengundang Kristus untuk menguasai hidup saudara, apakah yang akan terjadi? Jika demikian, ucapkanlah doa ini sekarang juga, maka Kristus akan masuk ke dalam hati dan hidup saudara sebagaimana telah dijanjikanNya.


BAGAIMANA SAUDARA DAPAT MENGETAHUI BAHWA KRISTUS TELAH BERADA DALAM HATI SAUDARA:

Apakah saudara telah mengundang Kristus masuk ke dalam hati saudara pada waktu saudara berdoa? Kalau demikian sesuai dengan janjiNya dalam Wahyu 3:20, di manakah Dia sekarang? Kristus berjanji bahwa la akan masuk ke dalam hidup saudara ketika saudara mengundangNya dalam doa saudara. Mungkinkah Dia tidak menepati janjiNya? Bagaimana saudara mengetahui bahwa ia menjawab doa saudara? (Karena Allah senantiasa setia pada janji-janji dalam FirmanNya.)

ALLAH MENGARUNIAKAN HIDUP YANG KEKAL KEPADA SEMUA ORANG YANG MENERIMA KRISTUS:

"Dan inilah kesaksian itu: Allah telah mengaruniakan hidup yang kekal kepada kita dan hidup itu ada di dalam AnakNya. Barangsiapa memiliki Anak, ia memiliki hidup; barangsiapa tidak memiliki Anak, ia tidak memiliki hidup. Semuanya itu kutuliskan kepada kamu, supaya kamu yang percaya kepada nama Anak Allah, tahu, bahwa kamu memiliki hidup yang kekal". 1 Yohanes 5:11-13.

Bersyukuriah senantiasa, bahwa Kristus ada di dalam hidup saudara dan bahwa Dia tidak pernah meninggalkan saudara (Ibrani 13:5). Saudara dapat mengetahui bahwa Kristus tinggal dalam hati saudara, dan bahwa sejak saudara mengundang Dia berdasarkan iman saudara kepada janjiNya, saudara menerima hidup yang kekal, Dia tidak akan mengecewakan saudara.

Bagaimana tentang perasaan?


JANGANLAH BERGANTUNG PADA PERASAAN

Jaminan iman kita bukanlah perasaan-perasaan kita yang dapat berubah, melainkan janji Kristus. Orang Kristen hidup karena imannya kepada Tuhan dan FirmanNya. Bagan kereta api di bawah ini menggambarkan hubungan antara KENYATAAN (Tuhan dan FirmanNya), IMAN (kepercayaan kita kepada Tuhan dan FirmanNya), dan PERASAAN (akibat dari iman dan ketaatan kita).



Kereta api dapat terus berjalan dengan atau tanpa gerbong penumpang, asal saja batu bara dimasukkan ke dalam lokomotip. Sebaliknya adalah mustahil untuk membuat kereta api itu berjalan dengan memasukkan batu bara kedalam gerbong penumpang. Demikian juga, sebagai orang Kristen janganlah kita menggantungkan iman kita kepada perasaan, melainkan kita harus mendasarkan iman kita pada janji-janji Allah dalam FirmanNya.


SEJAK SAUDARA MENERIMA KRISTUS, BANYAK HAL TELAH TERJADI DALAM KEHIDUPAN SAUDARA, TERMASUK:
1. Tuhan Yesus yang diwakili oleh Roh Kudus telah berada di dalam hati saudara
Wahyu 3:20; Efesus 1:13,14; Roma 8:14-17
2. Dosa-dosa saudara telah diampuni
Kol. 1:13,14; 1 Yohanes 1:9
3. Saudara telah menjadi seorang anak Tuhan
Yohanes 1:12; Roma 8:15,16
4. Saudara telah memulai perjalanan hidup yang sesuai dengan rencana Allah bagi hidup saudara
Efesus 2:10; 2 Kor. 5:17


Dengan demikian, menerima Kristus merupakan pengalaman yang lebih indah dari pada pengalaman-pengalaman lain yang manapun dalam hidup saudara. Karena itu, maukah saudara berdoa untuk menyatakan terimakasih saudara kepadaNya?

Sekarang bagaimana selanjutnya?


SARAN-SARAN UNTUK PERTUMBUHAN ROHANI

Pertumbuhan rohani adalah hasil dari ketaatan pada Kristus. "Karena orang yang benar akan hidup oleh iman". Galatia 3:11

Hidup berdasarkan iman akan memungkinkan saudara untuk taat akan Allah dalam setiap segi kehidupan saudara serta mempraktekkan hal-hal berikut ini:
T Tiap-tiap hari hendaknya saudara datang ke hadirat Tuhan di dalam doa. Yohanes 15:7
U Usahakanlah membaca Alkitab setiap hari - Saudara dapat mulai dengan Injil Yohanes. Kisah 17:11
M Mintalah kepada Tuhan supaya saudara dapat menaati apa yang telah saudara baca dari Alkitab. Yohanes 14:21
B Biasakan diri untuk bersaksi tentang Kristus kepada orang lain. Matius 4:19, Yohanes 15:8.
U Usahakanlah untuk mempercayakan setiap segi kehidupan saudara kepada Tuhan. Dengan demikian, maka saudara dapat mengalami kehidupan yang penuh kelimpahan itu hari lepas hari. 1 Petrus 5:7.
H Hendaklah saudara membiarkan Roh Kudus menguasai hidup dan kesaksian saudara sehari-hari. Galatia 5:16-17; Kisah 1:8.



PENTINGNYA MENGIKUTI IBADAH DAN PENELAAHAN ALKITAB Dl GEREJA.

Ibrani 10: 25 menasehatkan agar " . . . janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita. . ." Kalau ada beberapa potong kayu bersama-sama terbakar, maka nyalanya besar dan memberi kehangatan. Tetapi apabila salah satu dari beberapa potong kayu itu diambil, kemudian ditaruh di hawa yang dingin, maka padamlah apinya. Demikian juga hubungan saudara dengan orang-orang Kristen yang lain.

Jika saudara tidak menjadi anggota sesuatu gereja, janganlah saudara menunggu supaya diundang. Ambillah tindakan; hubungilah pendeta dari gereja yang berdekatan di mana Kristus diagungkan dan firman Allah diberitakan. Buatlah rencana sekarang agar saudara dapat turut berbakti pada hari Minggu yang akan datang.

Jikalau isi buku kecil ini benar-benar bermanfaat bagi saudara, harap saudara membacakannya juga untuk saudara-saudara yang lain.

Kristus Berbelas Kasihan terhadap Emosi Manusia


Dan ketika Yesus dan murid-murid-Nya keluar dari Yerikho, orang banyak berbondong-bondong mengikuti Dia. Ada dua orang buta yang duduk di pinggir jalan mendengar, bahwa Yesus lewat, lalu mereka berseru: "Tuhan, Anak Daud, kasihanilah kami!" Tetapi orang banyak itu menegor mereka supaya mereka diam. Namun mereka makin keras berseru, katanya: "Tuhan, Anak Daud, kasihanilah kami!" Lalu Yesus berhenti dan memanggil mereka. Ia berkata: "Apa yang kamu kehendaki supaya Aku perbuat bagimu?" Jawab mereka: "Tuhan, supaya mata kami dapat melihat." Maka tergeraklah hati Yesus oleh belas kasihan, lalu Ia menjamah mata mereka dan seketika itu juga mereka melihat lalu mengikuti Dia. (Matius 20:29-34)

Adakah kita sedar bahawa di persekitaran kita banyak individu yang mencari kesembuhan fizikal dan batin. Pernahkah kita mengambil kisah akan mereka yang haus dan lapar akan firman Tuhan. Atau mereka yang rindu untuk menjamah sakramen-sakramen Tuhan? Saya bayangkan sekiranya Yesus, mengatakan kepada orang buta itu, "kamu pendosa, tidak layak menerima rahmatKu". Nah, adakah kita mengenali saudara atau rakan-rakan kita mahupun ahli keluarga kita sendiri yang sudah tidak lagi menaruh harapan ke Gereja? Atau sudah ditolak hak untuk menerima sakramen komuni dan perkahwinan atas sebab syarat-syarat yang dikenakan oleh gereja-gereja setempat? Apabila kita membaca rangkap Injil Kudus diatas, kita mengenal bahawa Tuhan Yesus mempunyai peribadi yang penuh belas kasihan. Dia menyayangi dan menjemput semua manusia untuk layak dihadapannya. Tuhan Yesus ingin menunjukkan kasih-Nya yang tak terbatas atau dalam bahasa Inggeris unconditional love yang bermaksud mengasihi tanpa syarat. Sering sekali kita mendengar pasangan Katolik yang sudah bercerai dan berkahwin kembali tidak boleh(tidak layak) menerima sakramen komuni kerana mengikut doktrin Gereja Katolik Roma, mereka melanggar 'perjanjian kudus'. Nah, sampai bila jiwa ini harus disisih Gereja untuk mengambil bahagian dalam misteri penyelamatan kalau pasangan cerai itu sudah bertobat dan hidup bersama suami/isteri baru mereka dengan penuh kasih dan taat kepada ajaran Kristus?



Kadang-kadang , disebabkan kedagingan manusia, berlaku penyelewengan, penderaan, penipuan atau kekecewaan di dalam perkahwinan itu sehingga memudaratkan individu dan anak-anak mereka. Pasangan tersebut haruslah menjalani kaunseling dan kesembuhan rohani. Sekiranya perdamaian tidak dapat dicapai, pasangan itu harus bertanggungjawab akan keputusan mereka sekiranya perceraian harus dilaksanakan demi kebaikan emosi dan fizikal pasangan itu serta anak-anak mereka. Pasangan yang bercerai haruslah diberi layanan pastoral yang setara dengan umat yang lain kerana kita harus berbelas kasihan seperti Bapa berbelas kasihan
(lihat Lukas 6:36).



Oleh kerana Gereja Katolik yang "Independen" bukanlah Gereja yang di bawah kekuasaan Uskup Romawi, Gereja Katolik tersebut yang dipanggil "Autocephalous" (bermaksud Gereja yang mempunyai hak kekuasaan pentadbiran sendiri tanpa pengaruh kuasa mana-mana Uskup) tidak terikat kepada disiplin atau Katekismus yang wajib dipatuh bagi umat Katolik Roma. Jadi adakah Gereja Katolik Bebas di seluruh dunia ini cuba mencabar keberadaan Gereja Roma? sama sekali tidak! Adakah Gereja Katolik Bebas ini bermisi untuk "merampas" umat Gereja Roma? tentu juga tidak! Jadi apakah pelayanan Katolik Bebas? Ya, kami mahu menjangkau umat-umat Katolik atau Kristian yang menjadi asing atau maaf 'buangan' kerana tidak layak mengikuti Liturgi Gereja. Kami dipanggil untuk membawa umat kembali kepada "meja perjamuan" Tuhan tanpa mengongkong peribadi itu. Kami dipanggil untuk menjadi agen Kerahiman Ilahi Tuhan Yesus Kristus bahawa selagi dunia ini masih bernafas, selagi itulah belas kasihan Bapa itu hidup kerana selepas kerahiman, penghakiman akan tiba. Dan apabila penghakiman itu datang, tidak akan ada lagi kerahiman. Kerahiman itu adalah Yesus, yang mati bagi kita, yang sepatutnya menanggung kebebalan dosa kita sendiri. Di dalam Yesus, Roh Kudus diberikan kita sebagai Penghibur dan menjadikan pengalaman hidup dengan Kristus secara peribadi menjadi nyata di dalam hidup kita.



Semoga Roh Kudus bersaksi di dalam hidup anda mengenai Kerahiman Ilahi Tuhan Yesus. Semoga keajaiban itu nyata di dalam hidupmu. Semoga lidah anda diurapi Roh untuk memuji Allah Bapa disyurga. Semoga lutut anda kembali berlutut di hadapan Sakramen Mahakudus. Semoga doa para malaikat dan Orang Kudus menyertai anda semua. Di dalam nama Yesus, iman sebesar sesawi memindahkan gunung di hidup anda. Keluarlah dari belenggu dosa, keluarlah dari belenggu manusiawi yang sia-sia, keluarlah dari kongkongan Iblis, dan gapailah mahkota kehidupan kekal bersama tuntunan Bunda Maria, seiring berjalan dalam doa, memuliakan Allah Bapa di syurga melalui Yesus, yang bertakhta dengan Roh Kudus, selama-lamanya. Amen!!!